5 Sosok Ini Malah Digelari ‘Duta’ Setelah Langgar Peraturan, Kata Netizen: “Welcome to Indonesia”

Boombastis
5 Sosok Ini Malah Digelari ‘Duta’ Setelah Langgar Peraturan, Kata Netizen: “Welcome to Indonesia”
5 Sosok Ini Malah Digelari ‘Duta’ Setelah Langgar Peraturan, Kata Netizen: “Welcome to Indonesia”

Baru-baru ini Indonesia dihebohkan oleh aksi public figure yang langgar peraturan lalu lintas. Pasti boombers sekalian sudah mendengarnya. Ya, tentang Dewi Perssik yang beralasan sedang dalam situasi darurat. Namun, aksi artis yang akrab disapa Depe itu menuai pro dan kontra dari publik.

Hal yang mengejutkan tiba-tiba datang dari wakil Gubernur DKI Jakarta, Sandiaga Uno yang dengar-dengar mengusulkan Depe untuk menjadi seorang duta lalu lintas. Hal yang bikin kita tepok jidat ini juga dialami beberapa sosok lainnya loh. Coba simak ulasan berikut untuk tahu siapa saja mereka.

1. Dewi Perssik, Dapatkan Duta Lalu Lintas Setelah Masuk Jalur Busway

Sepertinya berita tentang Dewi Perssik ini sedang hangat diperbincangkan di masyarakat. Pasalnya, videonya ketika cekcok dengan petugas TransJakarta beredar luas. Ia pun mengaku geram dipermalukan seperti itu karena memiliki alasan genting pada saat menerobos portal jalur busway tersebut.

Dewi Perssik [image source]Depe mengaku sedang dalam keadaan darurat di mana asisten yang juga calon suaminya sedang terserang penyakit asma, karena itu dirinya nekat menerobos portal busway. Melihat kejadian itu, Wagub DKI Jakarta, Sandiaga Uno malah ngide agar Depe dijadikan Duta Lalu Lintas DKI setelah melakukan aksi yang bikin geleng-geleng kepala itu.

2. Sonya Depari, Diangkat Jadi Duta Anti-Narkoba Setelah Bentak Polwan

Masih ingat video siswa SMA membentak polwan yang viral beberapa tahun lalu? Ya, siswa SMA yang mengaku anak dari Deputi Pemberantasan BNN, Irjen Arman Depari itu loh. Video dirinya yang membentak polwan dengan sangat tidak pantas itu menuai kritikan pedas dari netizen, karena terlihat Sonya Depari masih mengenakan seragam putih abu-abu kala itu.

Namun, selang beberapa hari setelahnya, dirinya malah ketiban rejeki nomplok. Dilansir dari kumparan.com, ia didaulat sebagai Duta Anti-Narkoba oleh kalangan gereja-gereja reformis di Medan. Padahal, apa yang ia lakukan sungguh tidak pantas, ditambah lagi ternyata dirinya bukan anak dari Arman Depari yang ia sebut-sebut.

3. Komedian Tessy, Terjerat Kasus Narkoba Malah Dapat Gelar yang Sama dengan Sonya Depari

Mendengar artis tanah air terjerat kasus narkoba, rasanya bukan sebuah hal baru bagi kita pengamat kehidupan selebriti. Hal ini juga dialami oleh komedian Tessy yang pernah terjerat kasus narkoba pada tahun 2014 silam.

Tessy [image source]Kasusnya lumayan alot dipecahkan, namun setelah bebas dari penjara dan menjalani masa rehabnya, ia dianugerahi gelar Duta Anti-Narkoba oleh BNN. Ya, mungkin maksud BNN baik untuk menjadikan public figure sebagai contoh karena telah bebas dari gelutan obat terlarang itu. Namun, jika dipikir-pikir lagi, apakah masuk akal?

4. Zaskia Gotik, Hina Pancasila Malah Jadi Punggawanya

Kita semua tahu bahwa Pancasila sebagai dasar negara adalah sebuah hal yang sakral. Barang siapapun yang menghinanya akan ditumpas habis oleh bangsa ini. Namun, ada sebuah kejadian yang melibatkan Zaskia Gotik di dalamnya, ketika ia disebut melecehkan lambang dari Pancasila di sebuah acara televisi.

Zaskia Gotik [image source]Kejadian tersebut pun tak luput dari mata publik dan sesegera mungkin dilaporkan ke Polda Metro Jaya. Anehnya, kasus tersebut hanya berujung permintaan maaf dari Zaskia Gotik dan dirinya malah diangkat sebagai Duta Pancasila oleh Fraksi PKB di MPR.

5. Andi Wenas, Duta Lalu Lintas yang Semena-mena Tabrak Mobil

Pada tahun 2015 silam, gonjang ganjing di jalan raya juga mengudara seperti kasus Dewi Persik baru-baru ini. Namun, bukan melanggar jalur busway seperti yang Depe lakukan, malah lebih ekstrem. Pengendara bernama Andi Wenas, yang diketahui juga seorang dosen salah satu Universitas swasta di Jakarta, menabrak mobil avanza dengan menggunakan mobil off-road yang ia beri nama dengan Ichiro.

Andi Wenas [image source]Hal tersebut ia lakukan karena emosi yang memuncak melihat mobil avanza tersebut melanggar lalu lintas, ia ingin memberi pelajaran pengemudi tersebut dengan menabrak mobilnya. Setelah kasus selesai diusut, ia malah diberi gelar Duta Lalu Lintas oleh Polda Metro Jaya karena menurut mereka aksi Andi Wenas ini positif, yaitu ingin mengingatkan pengendara yang melanggar, namun dengan cara yang salah.

Dengan banyaknya kejadian penganugerahan Duta ini kepada mereka yang telah langgar peraturan, banyak netizen yang berkesimpulan “Welcome to Indonesia,” bukan Indonesia namanya jika tidak menjustifikasi sesuatu yang buruk menjadi baik. Ya, intinya boombers sekalian janganlah melakukan tindakan yang bodoh dan tanpa pemikiran matang karena sekarang ini, pasti segalanya akan menjadi viral. Di antara duta-duta di atas, Duta favorit penulis sih hanya satu, Duta Sheila on 7.

Komentar

Postingan populer dari blog ini

F-16 Turunkan Pesawat Ethiopia, Inilah Sangarnya 5 Alutsista TNI AU yang Jaga Langit NKRI

10 Potret Transformasi Angel Lelga, Dari Penyanyi Dangdut Hingga Istri Sah Vicky Prasetyo

Bikin Jantungan! Ini 10 Potret Claudia Kim, Aktris Korsel yang Perankan Ular Lord Voldemort